-->

Interaksi / Respon Antara Obyek di Permukaan Bumi terhadap Energi Elektromagnet

          Interaksi / Respon Antara Obyek di Permukaan Bumi terhadap Energi  Elektromagnet

Terdapat tiga bentuk respon obyek dipermukaan bumi terhadap energi elektromagnetik yang telah lolos dari jendela atmosfer (energi irradiance), yaitu diserap, ditransmisikan dan dipantulkan. Hal ini dipengaruhi oleh variasi jenis materi dan struktur (karakteristik) obyek yang ada di permukaan bumi. Pada dasarnya energi yang direkam oleh sensor Penginderaan Jauh adalah fungsi penjumlahan dari besarnya energi yang dipantulkan, energi yang diserap dan energi yang ditransmisikan oleh obyek (hukum kekekalan energi). Variasi energi elektromagnetik tersebut oleh sistem Penginderaan Jauh selanjutnya dimanifestasikan dalam variasi nilai kecerahan (brightness value). Jika objek cenderung cerah maka gelombang elektromagnetik lebih banyak dipantulkan, begitu juga sebaliknya jika objek cenderung gelap maka gelombang elektromagnetik lebih banyak diserap. Terdapat tiga obyek utama yang ada di permukaan bumi yaitu : obyek air, tanah dan vegetasi. Ketiga obyek utama tersebut memiliki karakteristik masing-masing dan akan saling berkaitan antara satu sama lain. Karakteristik dari masing-masing obyek (tanah, air dan vegetasi dalam merespon gelombang elektromagnetik dapat dilihat di gambar 2.2 berikut ini :
Gambar Karakteristik respon spektral dari tanah, air dan vegetasi
(Sumber: Lillesand, et al.2004)


Kekasaran obyek juga turut memberikan kontribusi dalam mempengaruhi interaksi energi elektromagnetik, selain jenis materi dan struktur (karakteristik) obyek. Terdapat dua jenis pemantulan, yaitu pemantulan sempurna dan pemantulan baur. Pemantulan baur terjadi pada kondisi permukaan yang tidak rata dan memiliki perbedaan tingkat kekerasan. Materi mengakibatkan terjadinya pemantulan energi kesegala arah dimana besarnya tidak seragam. Pemantulan sempurna hanya dapat terjadi pada kondisi obyek yang rata atau menyerupai permukaan cermin. Kenyataanya di permukaan bumi tidak ada pemantulan sempurna dan pemantulan baur, yang ada hanya mendekati sifat pemantulan sempurna dan mendekati sifat pemantulan baur.  



Daftar Pustaka

Lillesand, et al. (2004). Remote Sensing and Image Interpretation. 5th Edition, John Wiley,                                   
                   New York.

0 Response to "Interaksi / Respon Antara Obyek di Permukaan Bumi terhadap Energi Elektromagnet"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel